Tips Nge-Camp Seru Dan Aman Lingkungan

Paska pandemi yang melanda dunia selama 2 tahun terakhir ini membuat masyarakat kota merindukan wisata aman dan nyaman untuk keluarga. Salah satu pilihan yang layak dijadikan wisata keluarga adalah dengan aktifitas outdoor seperti arung jeram, hiking maupun camping. Ragam aktifitas secara outdoor memang memiliki kelebihan tersendiri selain bisa mendapatkan udara yang segar, masyarakat kota kerap mencari tempat instagramable untuk eksistensinya di dunia maya. Berikut tips bagi anda pencinta keindahan alam dalam berkatifitas outdoor seperti camping secara aman untuk dirinya sendiri, orang lain dan lingkungan.

  1. Pilih tempat tidak berada disisi tebing/jurang
  2. Pilih tempat dekat dengan sumber air
  3. Pilih tempat dengan tingkat kesejukan sesuai dengan keinginan
  4. Kenali alam sekitar dan cobalah berbaur dengan apapun di tempat itu
  5. Tidak meninggalkan sampah plastik
  6. Sampah yang bisa dilebur alam agar dikubur kedalam dalam tanah
  7. Bara atau sisa pembakaran api unggun ditutup lagi dengan tanah dan tidak meninggalkan jejak
  8. Tidak menebang pohon yang masih hidup untuk dijadikan kayu bakar
  9. Bawa perlengkapan secukupnya
  10. Bawalah obat pribadi
  11. Berinteraksilah dengan alam

Selamat mencoba

Salam lestari…

 

 

HM


Komentar (0)

Silakan login untuk mengisi komentar